Nurwati, Aisyah (2024) Hamam Waembee Dan Internalisasi Nilai Moderasi Beragama Pada Peserta Didik Di Mi Yaa Bunayya. Diploma thesis, IAIN Fattahul Muluk Papua.
Text
PGMI 6. Aisah Nurwati.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) implementasi program Hamam Waembee dalam internalisasi pentingnya moderasi beragama bagi peserta didik di MI Yaa Bunayya. dan (2) Ragam nilai moderasi beragama yang diinternalisasikan pada peserta didik di MI Yaa Bunayya melalui program Hamam Waembee. Adapun jenis penelitian ini yaitu kualitatif dengan pendekatan keilmuan psikologis. Sumber data yang digunakan bersumber dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, serta dokumentasi. Data yang diperoleh dan dianalisis melalui 3 tahap, yaitu reduksi data, penyajian data, serta kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi program hamam waembee melalui perencanaan awal yaitu berdiskusi terkait tujuan kegiatan, teknik pelaksanaan, sedangkan implementasinya sudah berjalan dengan baik, dan juga evaluasi kegiatan. Dan ragam nilai moderasi yang tertanam pada peserta didik di MI Yaa Bunayya yaitu nilai tawasut} (tengah-tengah), nilai tawa>zun (berkeseimbangan), nilai I’tidal (lurus dan tegas), nilai tasa>muh (toleransi), nilai musa>wah (egaliter), nilai syu>ra> (musyawarah), nilai is}la>h} (reformasi), nilai aulawiyyah (mendahulukan yang prioritas), nilai tat}awwur wa ibtiqa>r (dinamis dan inovatif), dan nilai tah}ad}d}ur (berkeadaban).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160809 Sociology of Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@iainfmpapua.ac.id |
Date Deposited: | 30 May 2024 02:08 |
Last Modified: | 30 May 2024 02:08 |
URI: | http://repodev.iainfmpapua.ac.id/id/eprint/139 |
Actions (login required)
View Item |