Implementasi Nilai-Nilai Pancasila Dalam Perilaku Siswa Kelas V Di Madrasah Ibtidaiyah Yaa Bunayya Kota Jayapura

Puji Rahayu, Devi (2024) Implementasi Nilai-Nilai Pancasila Dalam Perilaku Siswa Kelas V Di Madrasah Ibtidaiyah Yaa Bunayya Kota Jayapura. Diploma thesis, IAIN Fattahul Muluk Papua.

[img] Text
PGMI 1. Devi Rahayu.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: https://repodev.iainfmpapua.ac.id/

Abstract

Devi Puji Rahayu, (019121007), Implementasi Nilai-nilai Pancasila dalam Perilaku Siswa di Madrasah Ibtidaiyah Yaa Bunayya Kota Jayapura. Skripsi. Jayapura: Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negri Fattahul Muluk Papua, 2023. Pembimbing: (1) Dr. Suparto Iribaram, S.Sos., M.A. (2) Fajar Dwi Mukti, M.Pd. Skripsi ini bertujuan untuk mendeskripsikan Implementasi nilai-nilai pancasila dalam perilaku siswa di Madrasah Ibtidaiyah Yaa Bunayya Kota Jayapura, dan faktor menghambat dalam implementasi nilai-nilai pancasila dan faktor pendukung dalam implementasi nilai-nilai pancasila di Madrasah Ibtidaiyah Yaa Bunayya Kota Jayapura. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi, data yang diperoleh dianalisis menggunakan reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi nilai-nilai Pancasila dalam perilaku siswa di Madrasah Ibridaiyah Yaa Bunayya Kota Jayapura sudah tercermin dalam Nilai-nilai Pancasila dari sila kesatu sampai ke lima. Guru mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dengan memasukkannya dalam kegiatan di dalam kelas dan di luar kelas. Faktor pendukung dari implementasi nilai-nilai Pancasila yaitu adanya kesadaran, dan dukungan dari kepala sekolah, guru, dinas pendidikan, ketua yayasan, sarana dan prasarana sekolah dan lingkungan sekolah yang mendukung. Hambatan yang dihadapi sekolah yaitu anak yang susah diatur dan kebiasaan anak diluar sekolah yang kurang baik. Sekolah mengatasi hambatan tersebut dengan melakukan pembiasaan, bimbingan dan pembinaan kepada anak.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130202 Curriculum and Pedagogy Theory and Development
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@iainfmpapua.ac.id
Date Deposited: 30 May 2024 01:26
Last Modified: 30 May 2024 01:26
URI: http://repodev.iainfmpapua.ac.id/id/eprint/134

Actions (login required)

View Item View Item